Gebyar PUAD Kecamatan ManisrenggoTahun 2024
Camat Kecamatan Manisrenggo Bapak Wachyu Adhy Pratomo S.P.,M.Si. menghadiri Pelaksanaan Kegiatan Ajang Kreativitas Anak Usia Dini Tahun 2024 Kecamatan Manisrenggo Taskombang yang dilaksanakan pada Senin, 20 Mei 2024 di Balai Desa Taskombang Kecamatan Manisrenggo.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk menggali potensi anak usia dini setiap tahun di setiap Kecamatan serta
upaya dalam mendukung bakat seni dan kreativitas terhadap anak usia dini yang perlu ditingkatkan terutama Pendidikan karakter hal ini dilakukan sejak usia dini, karena usia dini merupakan masa emas perkembangan yang keberhasilannya sangat menentukan kualitas anak di masa dewasanya.
Jadi para orang tua khsusunya Ibu harus terus memperhatikan anak-anaknya dengan mendidik lebih ekstra didalam rumah dengan secara baik dan benar dan dituangkan diajang seperti ini nantinya.
Keluarga dalam hal ini adalah aktor yang sangat menentukan terhadap masa depan perkembangan anak. Untuk itu keluarga sebagai tempat pertama pendidikan karakter anak. Kemudian pola asuh dalam pendidikan karakter anak di keluarga juga harus diberikan semangat dengan selalu untuk mengutamakan kejujuran dan kesantunan.